PADAT KARYA INFRASTRUKTUR DINSOSNAKERTRANS KAB. BANYUMAS
PURWOKERTO, Untuk mengurangi angka pengangguran dan meningkatkan taraf hidup masyarakat di Kabupaten Banyumas, Dinsosnakertrans Kabupaten Banyumas pada bulan Agustus s/d Oktober 2014 ini meleksanakan Kegiatan Padat Karya Infrastruktur dan Padat Karya Produktif.
Untuk Tahun Anggaan 2014 ini Dinsosnakertrans melaksanakan Padat Karya Infrastruktur di 2 (dua) Lokasi yaitu di Desa Sawangan Wetan Kec. Patikraja dan Desa Babakan Kec. Karanglewas. Padat Karya Infrastruktur ini berupa padat karya pengerasan jalan dengan Cor Beton.
Diharapkan dengan padat karya ini dapat mempermudah akses jalan/ transportasi warga masyarakat sehingga dapat meningkatkan produktifitas kerja baik di bidang pertanian maupun bidang-bidang lain. Selain itu, diharapkan dapat menurunkan angka pengangguran di kabupaten Banyumas.