Kemeriahan Peayaan HUT RI di Lingkungan Dinsospermasdes Kabupaten Banyumas

Kemeriahan Peayaan HUT RI di Lingkungan Dinsospermasdes Kabupaten Banyumas

Antuasiasme menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 juga dirasakan oleh seluruh karyawan dan karyawati Dinsospermasdes Kabupaten Banyumas.

Oleh karena itu, untuk menyambut dan memeriahkan hari spesial ini, Dinsospermasdes mengadakan beberapa Fun Games dan Jalan sehat yang diperuntukan bagi karyawan dan karyawati serta melibatkan para mitra kerja dinsospermasdes Kab. Banyumas seperti PKH, TKSK, TAPM, TAGANA, dan PSM Kabupaten Banyumas.

Perlombaan yang diadakan dalam perayaan HUT RI tahun ini diantaranya Futsal Bola Plastik, Voli Terpal, Tenis Meja, Estafet Kardus, Memasukan pensil kedalam botol beregu, Balon Terong, dan Air Botol Corong. Kegiatan dimulai dengan babak penyisihan pada hari Kamis, 15 Agustus 2024 untuk Pertandingan Futsal, Voly dan Tenis Meja. Kemudian pada hari berikutnya, yaitu Jum’at 16 Agustus 2024 kegiatan diawali dengan Jalan Sehat dan pembagian doorprize yang kemudian dilanjutkan dengan perlombaan yang sudah disebutkan diatas.  Kegiatan di hari ke-2 ini berlangsung lebih ramai dari hari sebelumnya dan seluruh peserta juga sangat anutusias untuk menjadi juara dan membawa hadiah yang sudah disiapkan oleh panitia.

Adanya kegiatan ini bukan hanya untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia tetapi juga untuk menjalin keakraban dan kekompakan antar pegawai dan juga mitra kerja.

Related Posts

Komentar